Monday 30 July 2018

Mie Instan Lemonilo

Sebagai anak micin sejati, makan mie instan pasti jadi paling favorit ketimbang micin lainnya, apalagi sambil nyemil bumbu micin dari mie instan. Mie micin paling juara sejauh mulut mengunyah dan lidah merasakan adalah mie instan goreng yang terkenal itu. Se-antero negeri ini juga tahu kalau micin dari mie instan tersebut paling juara, bahkan rela bawa satu kardus untuk dibawa ke luar negeri (ini kalau lagi traveling). Mie Instan forever!

lemonilo

Akhir-akhir ini emang lagi extra diet meskipun enggak keliatan juga hasil dietnya kayak apa. Gimana mau diet kalau makan mie terus, percuma enggak makan nasi tapi makan mie. Sama juga bohong apalagi enggak dibarengi dengan olahraga. Itu hanya wacana teman-teman. Enggak perlu khawatir lagi bagi kamu pecinta mie dan micin. Kini sudah ada mie goreng Lemonilo, mie dengan pewarna alami dari bayam dan rasanya enggak jauh beda mie micin lainnya!

bernavita

bernavita

Yang baru, Mie goreng Lemonilo ini ternyata mengadakan gerakan café dan ropang sehat dengan harapan khalayak tetap menjaga kesehatan tubuhnya dengan memilih menu yang lebih sehat dan terjangkau sekalipun lagi kongko ditempat enggak sehat. Hm, gimana deh tuh 'ya?

Mie goreng Lemonilo ini layak sekali untuk dikonsumsi, karena rendah gluten yang artinya menggunakan tepung mocaf. Selain itu mie-nya berwarna hijau yang berasal dari campuran bayam tanpa pewarna sekalipun. Enggak menggunakan proses penggorengan melainkan dengan proses pengeringan di oven dalam waktu yang lam sehingga mempunyai kadaluarsa cukup lama tapi tetap rendah lemak. Dan terakhir tanpa MSG tambahan dan pengawet.

bernavita

Sudah penasaran dengan mie hijau dari Lemonilo ini? Benalicious bisa membelinya melalui café-café yang sudah tersebar atau melalui websitenya dengan harga Rp 8.200 -,

Workshop Kamadig,
30 Juli 2018
Kesayangan Kamu.

3 comments:

  1. Ini seriusan makanannya tanpa micin? Jajanin dong Bena, kan murah meriah harganya. sehat pula. :D

    ReplyDelete
  2. eh mocaf ini yang dari ketela kayu bukan sih mbak
    jadi ingat PKM dulu
    aku belum pernah coba katanya sih gak begitu halus dibanding terigu
    tapi yg penting sehat dan ngolahnya enak no problem lah

    ReplyDelete
  3. Ooo ... jualannya online ya. Pengin nyobain mie yang (relatif) sehat begini.

    ReplyDelete

Silahkan berkomentar dengan baik dan sopan kalau mau jadi kesayangan aku :) JANGAN PAKAI AKTIF LINK YA!
Jika ingin kasih sayang berlebih bisa ke benbenavita @ gmail . com